Berdasarkan pengalaman, pengamalan dan pengamatan, saya berpendapat ada 4 sikap yang akan mengundang keberuntungan dalam hidup: (1) Selftalk positif dan doa, (2) proaktif, (3) terus belajar, dan (4) BERPRASANGKA BAIK.
Jadi, untuk memulai sikap yang benar setiap hari awalilah hari dengan selftalk positif dan berdoa. Misaln
ya, “Ya Allah semakin hari hidup saya semakin indah dan nikmat. Duhai yang Maha Mendengar saksikanlah saya adalah Hamba-Mu yang berjuang keras membahagiakan kedua orangtuaku. Saya adalah karyawan yang bisa diandalkan. Saya adalah pengusaha yang selalu bertumbuh dan tak pernah menyerah.” Silakan cari kata-kata yang cocok dan tepat buat Anda dan ucapkanlah itu setiap pagi..
Saat beraktivitas, milikilah sikap proaktif. Saat ada masalah atau hal negatif mendekati Anda, hadapilah dan tuntaskan. Bukan membiarkan atau bahkan menghindar. Sesuai katanya pro-aktif berarti Anda aktif bukan pasif. Bergerak bukan menunggu!
Sikap yang ketiga yang harus mendarah daging dalam diri Anda adalah terus belajar. Bacalah buku-buku berkelas. Temuilah orang-orang yang berilmu. Ikutilah seminar atau training bermutu. Bergaulah dengan orang-orang yang ingin terus bertumbuh. Jangan berpuas diri dengan ilmu yang Anda miliki saat ini.
Keberuntungan juga mendekat kepada orang-orang yang berprasangka baik. Saat bertemu dengan orang kaya Anda berprasangka baik, “Dia calon investor saya.” Saat bertemu dengan pemilik perusahaan, “Dia calon mitra kerja saya.” Begitupun saat jumpa dengan orang yang nasibnya kurang beruntung Anda berprasangka baik, “Melalui doa dialah permohonan saya dikabulkan.”
Bila 4 sikap ini terus menjadi kebiasaan Anda, bersiaplah Anda kebanjiran banyak tamu. Mereka sukarela menginap lama di tempat Anda karena Anda sudah mengundangnya untuk datang dan datang lagi. Tamu itu bernama keberuntungan…
(repost from:Jamil Azzaini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar